Game zombie biasanya mengharuskan mu untuk bertahan hidup dari kejaran para zombie dengan cara menembak zombie tersebut sampai mati tetapi apa jadinya jika kamu harus menangkap zombie untuk dijadikan bahan minuman yang membuat permainan menjadi unik. Hal seperti itulah yang berada di game Zombie Catchers besutan Two Men and a Dog.
Gameplay
Zombie Catchers merupakan game action adventure yang memiliki tampilan animasi yang lucu dengan suasana yang cukup horror. Game ini menceritakan dunia yang dipenuhi oleh mayat hidup yang dinamakan sebagai zombie tetapi beruntungnya terdapat dua pengusaha intergalaksi yang berencana mendirikan toko di homeworld serta menangkap para zombie tersebut untuk menjadikan dunia damai kembali sekaligus membuat bisnisnya menjadi sukses. Di dalam game ini kamu bertugas untuk menangkap berbagai macam zombie dengan cara memancingnya keluar dari lubang bawah tanah menggunakan umpan berupa otak dan ketika zombie itu keluar kamu harus menembaknya dengan menggunakan alat seperti jangkar yang kemudian zombie itu akan terbang dengan balon untuk dimasukkan ke dalam kurungan sembari menghindari rintangan yang ada seperti kelelawar terbang dan selama permainan kamu dapat berjualan tetapi yang bisa kamu jual hanya minuman saja dengan bahan yaitu zombie itu sendiri yang dimasukkan ke dalam tabung laboratium bawah tanah untuk diproses menjadi minuman.
Sistem kontrol dalam game ini pun cukup mudah kamu hanya perlu mengtap pada layar untuk menggerakan karaktermu ke arah kiri dan kanan atau melompat serta menembak ataupun menempatkan umpan berupa otak. Di dalam game ini pun terdapat berbagai macam item seperti senjata dan alat tabung yang bisa kamu buka menggunakan sejumlah koin yang kamu dapatkan saat bermain, berjualan atau membelinya secara instan menggunakan uang real serta terdapat pula berbagai macam zombie yang bisa juga kamu buka ketika level naik. Kamu pun bisa mendandani karaktermu menggunakan berbagai macam topi seperti topi cowboy dan bandana serta terdapat power - up yang berguna untuk mempercepat proses dalam menemukan zombie. Koin bisa kamu dapatkan dari penjualan minuman zombie :) atau saat menangkap zombie.
Didalam game ini pun terdapat sistem energi yang cukup menyebalkan bagaimana tidak setiap kamu selesai menangkap zombie maka kamu harus menunggu beberapa menit untuk menangkap zombie kembali atau jika kamu tidak mau menunggu kamu bisa langsung memulai menangkap zombie lagi dengan menonton video iklan atau menggunakan beberapa plutonium (mata uang dalam game)
Kesimpulan
Zombie Catchers merupakan game action adventure dimana kamu ditugaskan untuk menangkap berbagai macam zombie dengan cara memancingnya keluar dari lubang bawah tanah dan ketika zombie itu keluar kamu harus menembaknya yang menggambarkan permainan yang mempesona ditambah grafik yang imut serta adanya berbagai macam item dan zombie menjadi game ini pantas kamu coba. Walaupun dengan ada nya sistem energi yang cukup memaksa. So segera unduh game yang satu ini.
Download
Google Play Link : Zombie Catchers, Gratis
App Store Link : Zombie Catchers, Gratis
Ok sekian artikel kali ini jika ada yang kurang jelas atau ada yang ingin memberi saran silakan tinggalkan komentar dibawah. Terima kasih sudah berkunjung hehe.
0 Komentar untuk "Review Zombie Catchers : Menangkap Zombie Untuk Dijadikan Bahan Minuman !"