Powered by Blogger.

Pokemon Go Hampir Kalahkan Popularitas Twitter Di AS !

Pokemon Go Hampir Kalahkan Popularitas Twitter Di AS

Dunia Game khusus nya Mobile sedang kedatangan game yang membuat para pemain berlomba - lomba keluar rumah ke berbagai lokasi tertentu untuk menangkap sebuah monster yang bernama Pokemon. Itulah yang akan anda rasakan ketika bermain game berbasis Augmented-reality yang dikembangkan oleh Pokemon Company berkerja sama dengan Nintendo dan Niantic yaitu Pokemon Go. 
Memang Pokemon Go belum terlalu lama dirilis, Walaupun begitu popularitas nya di Amerika Serikat disebut hampir menyamai Twitter. Popularitas disini dihitung dari jumlah pengguna aktif yang memakai aplikasi tersebut di kesehariannya. Data yang dirilis oleh SimiliarWeb menunjukan jumlah pengguna harian Pokemon Go diperkirakan akan melewati jumlah pengguna harian Twitter.
Menurut SimiliarWeb, ada sekitar 3% jumlah pengguna android di AS yang memainkan game yang belum lama dirilis ini jumlah sedikit dibawah Twitter yang memiliki persentase sebesar 3,5%.

Pokemon Go Hampir Kalahkan Popularitas Twitter Di AS

Data ini memang baru berasal dari platform Android. Namun rasa nya popularitas Pokemon Go di Platform IOS tidak kalah hebat nya itu bisa dilihat dari posisi Pokemon GO yang menempati posisi Aplikasi Gratis Paling Populer di ITunes Store. Pokemon Go baru secara resmi baru dirilis di AS,Selandia Baru dan Australia. Niantic belum merilisi Pokemon Go secara global karena mereka masih mengatasi trafik berlebihan yang terjadi di server nya.


Ok sekian artikel kali ini jika ada yang kurang jelas atau ada yang ingin memberi saran silakan tinggalkan komentar dibawah. Terima kasih sudah berkunjung hehe :)
0 Komentar untuk "Pokemon Go Hampir Kalahkan Popularitas Twitter Di AS !"

Back To Top