Powered by Blogger.

Review Bushido Bear : Imut Tetapi Menyeramkan !

Review Bushido Bear

"Jangan memandang sesuatu dari luar nya" seperti kalimat tersebut cukup bisa menggambarkan hal yang saya alami ketika bermain Bushido Bear besutan Spry Fox. Bagaimana tidak disini anda akan berperan sebagai sesosok beruang yang imut dan lucu tetapi dapat membasmi monster menyeramkan layak nya pendekar pedang handal. Sungguh menyeramkan untuk seukuran beruang yang lucu dan imut bukan ? So untuk lebih lengkap nya segera simak ulasan kami dibawah ya mengenai Bushido Bear :)

Gameplay

Review Bushido Bear

Review Bushido Bear

Pada suatu hari ada seekor beruang kecil yang tersesat di sebuah hutan dan menemukan seekor beruang tua yang menyebut diri nya sebagai Forest Guardian. Ia mengatakan kepada beruang tersebut bahwa dia sudah lama menjadi Forest Guardian dan sudah terlalu tua untuk melakukan kewajiban nya sebagai Forest Guardian yang bertugas untuk melindungi hutan dari monster - monster yang berkeliaran. Dia berniat untuk melatih beruang kecil tersebut untuk menggantikan nya sebagai Forest Guardian setelah melihat jiwa sebagai Forest Guardian terdapat didalam diri beruang kecil tersebut.
Dan itulah yang menjadi awal cerita dari beruang imut yang menyeramkan ini hehe. Tugas kamu disini adalah berperan sebagai beruang kecil tersebut untuk menjadi Forest Guardian. Sistem kontrol dalam game ini bisa dibilang cukup simple kamu tinggal melakukan tap pada layar smartphone mu untuk menggerakan beruang yang nanti nya berguna untuk menghindari dari serangan monster seperti panah serta untuk menebas para monster tersebut kamu tinggal melakukan swipe di daerah sekitar monster yang ingin kamu tebas. Namun perlu diingat permainan akan berakhir ketika karakter mu mengenai para monster tersebut.

Muja Terlebih Dahulu Untuk Mendapatkan Token

Review Bushido Bear

Review Bushido Bear

Muja disini bukan maksud yang lain ya hehe. Didalam game ini terdapat 11 karakter bear yang bisa kamu gunakan serta berbagai aksesoris efek sabetan pedang mu yang berjumlah sekitar 25 buah. Dan untuk membuka semua itu kamu diharuskan mengumpulkan token sesuai yang dibutuhkan. Contoh untuk membuka karakter Meaty Bear di perlukan 9 token Meaty Bear serta untuk membuka efek sabetan Lovely Trail diperlukan 4 token lovely trail. Dan untuk mendapatkan token tersebut kamu diharuskan untuk melakukan puja dengan menyumbangkan 100 koin yang bisa kamu dapatkan setelah permainan atau ketika menyelesaikan quest.

Selesaikan Quest Untuk Buka Stage Selanjut nya

Review Bushido Bear

Review Bushido Bear

Layaknya game kebanyakan didalam Bushido Bear pun terdapat berbagai macam Quest yang bisa kamu selesaikan seperti membasmi monster dalam jumlah tertentu. Tetapi yang cukup menyebalkan adalah untuk membuka stage berikut nya kamu diharuskan menyelesaikan 1 set quest dan ketika kamu telah menyelesaikan 1 set quest tersebut dan untuk menyelesaikan quest berikut nya dibutuhkan 1 hari lama nya. Sebagai contoh untuk membuka stage Spooky Thicket diharuskan terlebih dahulu menyelesaikan 3 set quest jadi diperlukan waktu 3 hari untuk bermain di stage tersebut. Menyebalkan bukan ? 

Power Up Dan Bonus Yang Menarik

Review Bushido Bear

Selama permainan kamu akan mendapatkan berbagai power up yang menarik seperti power up yang berguna untuk membasmi musuh sekaligus hingga power up yang berguna untuk melindungi karakter mu saat terkena serangan musuh. Dan juga selama permainan terdapat event bonus yang mengharuskan mu mengumpulkan item sesuai waktu yang telah ditentukan. Item yang kamu kumpulkan berguna untuk meningkatkan nilai skor permainan mu.

Beruang Mu Perlu Ke Dojo Juga

Review Bushido Bear

Dojo itu berfungsi untuk mengupgrade kemampuan karakter mu dengan menggunakan sejumlah koin. Kemampuan yang bisa diupgrade seperti menambah kecepatan karakter mu hingga menambah jarak tebasan pedang mu.

Masing - Masing Karakter Memiliki Kemampuan Yang Berbeda

Review Bushido Bear

Sungguh menarik bukan ? Seperti Ninja Bear yang memiliki pedang yang besar yang berguna untuk menambah jangkauan tebasan mu atau Lone Cub yang memiliki gerakan lambat namun memiliki damage yang besar.

Punya Karakter Banyak Ada Untung nya

Review Bushido Bear

Selain berguna agar tidak bosan memiliki karakter banyak juga ada untung nya seperti memberikan ekstra nyawa sebagai contoh kamu sedang mengendarai Ninja Bear dan mati di tengah permainan daripada memulai permainan dari awal kembali. Kamu dapat mengantikan Ninja Bear tersebut dengan karakter lain dan memulai permainan dari saat ketika kamu mati. Perlu diingat kamu dapat melakukan pergantian tersebut sebanyak 3 kali.

Sistem IAP Yang Cukup Menggoda

Review Bushido Bear

Untuk membuka karakter serta efek sabetan tentu nya diperlukan kesabaran. Namun jika menggunakan IAP kamu dipastikan mendapatkan jumlah token yang cukup banyak berjumlah sekitar 35 hingga 90 token yang nanti nya dapat kamu gunakan untuk membuka karakter dan efek sabetan yang keren tentu nya. Dan bila kamu terganggu dengan iklan yang ada kamu dapat menghilangkan nya dengan menggunakan IAP.

Kesimpulan
Bushido Bear merupakan game yang menarik untuk dicoba dengan berbagai macam fitur menarik didalam nya yang tentu nya akan membuat mu betah berlama - lama bermain game yang satu ini. Gameplay yang simple juga cocok buat kamu yang ingin sekedar menghabiskan waktu luang. So segera unduh game yang satu ini !

Download
Google Play Link:Bushido Bear,Gratis
App Store Link:Bushido Bear,Gratis



Ok sekian artikel kali ini jika ada yang kurang jelas atau ada yang ingin memberi saran silakan tinggalkan komentar dibawah. Terima kasih sudah berkunjung hehe :)
Tag : Android, IOS, Review
0 Komentar untuk "Review Bushido Bear : Imut Tetapi Menyeramkan !"

Back To Top